Sabtu, 04 Desember 2010
Seto Mulyadi; Manfaat Dongeng
Masih enggan mendongeng untuk anak Anda sebagai pengantar tisur? Mulailah sekarang, karena manfaat dongeng besar. Hal itu dikatakan psikolog dan pemerhati anak, Seto Mulyadi (59). Dengeng, kata Kak Seto panggilannya, tak hanya sebagai pengantar tidur, tetapi juga bermanfaat untuk mengubah perilaku anak.
“Dongeng menyimpan kekuatan dalam kata-kata yang digunakannya. Daripada menggunakan kekerasan fisik seperti mencubit atau menjewer, dongeng jauh lebih efektif untuk mengubah perilaku anak,” kata Kak Seto.
Selain itu, dengeng juga bisa menambah wawasan. Melalui kisah-kisah dongeng, anak-anak mendapatkan berbagai informasi. “Dongeng juga dapat menjembatani komunikasi yang tidak efektif di dalam keluarga. Kesibukan orangtua yang menumpuk kerap kali menimbulkan masalah. Dengan dongeng, komunikasi yang tersumbat bisa kembali dibina,” katanya.
Sayangnya, orangtua kerap kesulitan menemukan sumber-sumber dongeng bagi anak-anak mereka. Karena itu, dia mendorong terciptanya iklim kondusif bagi penulis untuk melahirkan buku dongeng bermutu.
“Pemerintah harus peduli pada penulis, karena buku termasuk buku dongeng bisa menciptakan pengaruh besar. Penulis harus dihargai,” katanya.
(Selectad Reading: Kompas Nama & Peristiwa Sabtu 4 Desember 2010)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar